BAC 2022: Hadapi Kento Momota, Chico Aura Dwi Wardoyo di Ambang Rekor Pribadi
jpnn.com, MANILA - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo akan menemui lawan berat di babak pertama Kejuaraan Bulu Tangkis Asia atau Badminton Asia Championship (BAC) 2022.
Pemain ranking 52 dunia itu akan menantang superstar asal Jepang, Kento Momota.
Kendati lawan yang dihadapi punya ranking jauh di atasnya, Chico tetap optimistis menyambut laga itu. Dia bertekad mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk mendapat hasil positif.
"Ini pertemuan pertama saya dengan Momota. Semoga saya bisa mengeluarkan yang terbaik serta bermain tanpa beban," ungkap Chico dalam rilis PBSI.
Chico menjelaskan, persiapannya untuk melawan Momota tidak ada kendala. Dia akan menyiapkan mental lebih baik lagi agar bisa memberikan perlawanan.
"Persiapan sejauh ini bagus, tinggal menyiapkan mental dan faktor non-teknis. Saya berusaha main enjoy dan fight saja," imbuhnya.
Lebih lanjut, Chico telah menyiapkan ramuan jita untuk menyulitkan Momota. Terlebih dia sudah berpengalaman menantang tunggal putra elite dunia, seperti Viktor Axelsen (Denmark).
"Setiap lawan punya karakternya masing-masing. Kemarin saya pernah melawan Axelsen, tetapi melawan Momota saya telah menyiapkan strategi berbeda," kata Chico.
Jelang melawan Kento Momota, Chico Aura Dwi Wardoyo di ambang rekor pribadi. Apa itu?
- Awal Baik Anthony Sinisuka Ginting di China Open 2024, Revans Lawan Chico Aura Dwi Wardoyo
- Tersingkir dari China Open 2024, Chico Aura Dwi Wardoyo Harus Segera Bangkit
- Hong Kong Open 2024: Jonatan Christie Dipastikan Main, Indonesia Menurunkan Skuad Terbaik
- Korea Open 2024: Chico Ungkap Faktor Kekalahan dari Wakil Hong Kong Berdarah Indonesia
- Korea Open 2024: Chico Tumbang di Hadapan Pemain Hong Kong Berdarah Indonesia
- Peringkat 1 Dunia Tumbang di Semifinal Japan Open 2024