BACA Nih, Kabar Gembira Bagi Pencari Kerja Ke Luar Negeri
jpnn.com - PALEMBANG - Kabar gembira untuk warga Kota Palembang dan sekitarnya. Khususnya bagi yang berminat untuk bekerja ke luar negeri.
Saat ini, Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Palembang telah menyiapkan Pojok Jobsinfo di Kantor BP3TKI Palembang, Jalan Dwikora II No. 1220, Palembang.
Melalui Pojok Jobsinfo ini, siapapun yang berminat bekerja ke luar negeri dan kesulitan dalam menemukan pekerjaan yang diinginkan dapat dipandu oleh petugas BP3TKI Palembang untuk langsung membuat riwayat hidupnya di aplikasi Jobsinfo.
Petugas juga akan memandu pencari kerja untuk menelusuri berbagai jenis pekerjaan di luar negeri yang telah terverifikasi dan memperoleh Surat Izin Pengerahan (SIP) dari BNP2TKI.
Menurut Kepala BP3TKI Palembang, Mangiring H. Sinaga, Jobsinfo merupakan salah satu cara mencegah praktik percaloan dan pungutan liar yang sering dialami Calon TKI/TKI. Oleh karena itu, dia berharap instansi ketenagakerjaan Kabupaten/Kota dan stakeholder terkait dapat memfasilitasi dan mengikuti layanan tersebut melalui bursa kerja di daerah masing-masing.
Ia menjelaskan Jobsinfo adalah aplikasi yang dibangun BNP2TKI untuk mempertemukan pencari kerja dengan pekerjaan di luar negeri yang sesuai dengan keahlian dan keinginan pencari kerja. Selain melalui Pojok Jobsinfo di BP3TKI Palembang, para pencari kerja tentu saja bisa mengakses Jobsinfo melalui gadget masing-masing di www.jobsinfo.bnp2tki.go id.
Oleh karena itu, Pojok Jobsinfo dan Mobile Jobsinfo pun dibangun dengan tagline WONG KITO: WOng Nak be-Gawe Klik Icon dan Telurusi jobsinfO. Pojok Jobsinfo dan Mobile Jobsinfo ini diharapkan dapat semakin mendekatkan pelayanan BP3TKI Palembang terhadap masyarakat pencari kerja.
Menurutnya, Jobsinfo ini berupaya mempertemukan pencari kerja dengan pekerjaannya secara langsung. Artinya, pencari kerja dapat terhindar dari praktik percaloan dan pungutan liar.
PALEMBANG - Kabar gembira untuk warga Kota Palembang dan sekitarnya. Khususnya bagi yang berminat untuk bekerja ke luar negeri. Saat ini, Balai Pelayanan
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak