Baca Nih Para Gubernur, Daerah Terdampak Asap Bisa Tetapkan Status Darurat
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengatakan, pihaknya telah mengirimkan radiogram ke sejumlah daerah, agar gubernur menyatakan darurat asap, kalau memang asap dari pembakaran hutan yang terjadi telah sangat mengganggu kehidupan masyarakat di daerah tersebut.
"Jadi darurat asap itu tidak hanya kalau di daerah itu terjadi kebakaran hutan. Tapi daerahnya menerima asap dari daerah lain juga. Seperti Jambi, Bengkulu, kan menerima asap dari Sumatera Selatan, " ujar Tjahjo, Senin (14/9).
Menurut Tjahjo, Gubernur Jambi dan Bengkulu dapat menyatakan darurat asap karena pesawat tidak bisa mendarat akibat jarak pandang yang tidak memungkinkan.
Selain itu, masyarakat juga terpaksa harus menggunakan masker dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari.
"Jadi saya kira itu perlu (kepala daerah menyatakan darurat asap,red). Sudah ada radiogram termasuk gubernur, bupati dan wali kota. Bukan hanya kebakaran hutan, sampah kering saja bisa mengganggu kesehatan," ujar Tjahjo.(gir/jpnn)
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengatakan, pihaknya telah mengirimkan radiogram ke sejumlah daerah, agar gubernur menyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung