Bacalah, Peraturan Baru Tentang Pembelian Elpiji 3 Kg

jpnn.com - JAKARTA – Distribusi tertutup elpiji tiga kilogram di seluruh Indonesia dipastikan mulai berlaku Maret 2017.
Nantinya, yang berhak membeli elpiji bersubsidi hanya keluarga miskin pemegang kartu khusus.
Jumlah pembeliannya pun dibatasi, hanya tiga tabung per bulan.
Sementara itu, usaha mikro berhak mendapatkan elpiji bersubsidi sembilan tabung per bulan.
Kelompok masyarakat yang tidak berhak mendapatkan subsidi tetap berhak membeli elpiji melon.
Hanya, harganya akan dinaikkan sesuai dengan nilai keekonomian.
”Januari dan Februari masa sosialisasi. Maret mulai implementasi di daerah kepulauan dulu,’’ ujar Dirjen Migas Kementerian ESDM Wiratmaja Puja.
Pulau-pulau yang akan menjadi area penerapan distribusi tertutup adalah Tarakan di Kalimantan Utara, Bali, Madura, dan Lombok.
JAKARTA – Distribusi tertutup elpiji tiga kilogram di seluruh Indonesia dipastikan mulai berlaku Maret 2017. Nantinya, yang berhak membeli
- Elnusa Petrofin Terus Dukung Ketahanan Energi dan Ekonomi Lokal di Wilayah Kalbar
- UMKM Mawar Merah Binaan PT PLN IP UBH Berpartisipasi di Bazar Jakarta Entrepreneur
- Ekonom Ini Menilai Komisi Ojol tak Perlu Diatur Pemerintah
- Equity Life Indonesia Gandeng Bank Maspion Merilis Produk Asuransi Jiwa
- Ini Upaya Bea Cukai Memperkuat Eksistensi Komoditas Unggulan Sulut di Pasar Global
- ABM Investama Tunjukkan Resiliensi-Komitmen ESG di Tengah Tantangan Industri 2024