Bacaleg Partai Pimpinan Tommy Soeharto Dibacok Sampai Tewas

Bacaleg Partai Pimpinan Tommy Soeharto Dibacok Sampai Tewas
MENGENASKAN: Edy Rachman terbujur kaku usai ditimpas secara membabi buta oleh La Yappe, kemarin (9/9). Mayatnya tergeletak di parit bersama sepeda motor miliknya di Jl Soekarno-Hatta Km 5. Foto: Prokal/JPNN

jpnn.com, BALIKPAPAN - Bakal Calon Legislatif Partai Berkarya Edy Rachman (38) tewas setelah dibacok oleh La Yappe (35) di gang masuk Yayasan SDIT Al Auliya, RT 43, Kelurahan Graha Indah, Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (9/9).

Anak buah Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto di Partai Berkarya itu mengalami luka parah di bagian kepala.

Jasad pria 38 tahun itu ditemukan tergeletak bersama sepeda motornya di dalam parit di pinggir jalan kawasan Jalan MT Haryono.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, awalnya Edy dan Yappe berpesta minuman keras di Pub Meteor di kawasan Jalan Soekarno Hatta, Sabtu (8/9) malam.

Saat itu mereka sempat terlibat percekcokan. Perselisihan itu ternyata berlanjut hingga di luar pub.

Yappe dan Edy keluar dari pub dan mendatangi warung nasi kunng di depan Perumahan Nirwana, Minggu (9/9) sekitar pukul 03:30 Wita.

Edy tiba-tiba menendang perut dan dada Yappe. Meski demikian, Yappe tidak melawan.

Setelah menyantap nasi kuning, Yappe pulang ke tempat tinggalnya di Kelurahan Graha Indah.

Bakal Calon Legislatif Partai Berkarya Edy Rachman (38) tewas setelah dibacok oleh La Yappe (35) di gang masuk Yayasan SDIT Al Auliya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News