Bachtiar Chamsyah Minta jadi Tahanan Kota
Keluarga Ajukan Penangguhan Penahanan
Jumat, 13 Agustus 2010 – 12:21 WIB

Bachtiar Chamsyah Minta jadi Tahanan Kota
JAKARTA - Keluarga mantan Menteri Sosial, Bachtiar Chamsyah, mengajukan permohonan penangguhan penahanan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (13/8) pagi. Permohonan itu disampaikan oleh salah seorang putranya. Di samping mengajukan permohonan penangguhan dan alih status tahanan menjadi tahanan kota, dalam kesempatan ini pihak Bachtiar Chamsyah juga menyampaikan permintaan pengunduran jadwal pemeriksaan. Sedianya, hari ini Bachtiar akan diperiksa penyidik sebagai tersangka kasus korupsi impor sapi dan pengadaan mesin jahit pada 2004 dan 2006 di Departemen Sosial.
"Sudah. Hari ini permohonannya disampaikan oleh anak beliau. Keluarga minta ditangguhkan dan pengalihan status tahanan," kata Kuasa Hukum Bachtiar Chamsyah, Djufri Taufik di Gedung KPK, siang ini.
Baca Juga:
Menurutnya, ada beberapa alasan yang mendasari pengajuan permohonan tersebut, antara lain karena mantan Mensos itu masih memiliki banyak kegiatan sosial misalnya di PMI, Parmusi dan organisasi masyarakat lain. Tentang permintaan senada yang diajukan Partai Persatuan Pembangunan dan Parmusi, Djufri mengatakan, sejauh ini pihaknya belum mendapatkan informasi resmi soal itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Keluarga mantan Menteri Sosial, Bachtiar Chamsyah, mengajukan permohonan penangguhan penahanan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi