Back to Kitchen, Kembali Berkreasi di Dapur Rumah

Back to Kitchen, Kembali Berkreasi di Dapur Rumah
Rapat Kerja Nasional Indonesian Chef Association (Rakernas ICA) 2020. Foto: Ist for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Memasuki tahun 2020, PT Bungasari Flour Mills Indonesia meluncurkan kampanye #back2kitchen.

Ajakan kembali ke dapur ini merupakan salah satu inovasi kampanye pemasaran Bungasari di industri pangan, pada awal dekade baru.

Kehadiran kampanye teranyar milik produsen terigu terdepan di Indonesia ini berangkat dari meningkatnya tren perilaku konsumsi masyarakat serta pembelian makanan yang serba online.

"Karena itu kampanye #back2kitchen adalah ajakan untuk kembali ke dapur, menggiatkan diri dalam berkreasi membuat beragam olahan pangan," kata Marketing Manager PT Bungasari Flour Mills Rio Ferdian, ditemui di sela-sela Rapat Kerja Nasional Indonesian Chef Association (Rakernas ICA) 2020 baru-baru ini.

Tren pemesanan makanan online ini justru disikapi oleh Bungasari, bahwa ada peluang untuk membangun usaha dari dapur rumah.

Karena saat ini untuk berbisnis makanan tidak mutlak diperlukan toko yang bagus atau lokasi yang strategis, tapi cukup dari dapur rumah.

Bungasari untuk kali pertama mendukung Rakernas ICA , yang dihadiri ratusan chef Indonesia yang tergabung dalam Indonesia Chef Association.

Acara yang berlangsung selama tiga hari ini mengusung tema 'Kuliner Nusantara Jati Diri Bangsa'.

Program back 2 kitchen adalah ajakan untuk kembali ke dapur menggiatkan diri dalam berkreasi membuat beragam olahan pangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News