Bacok Korban Berulang Kali, Leher Juga Ditebas

jpnn.com - SAMPIT – Pembunuhan yang dilakukan Alianur dan Iwan pada Jumadi terungkap. Itu setelah Polsek Kotabesi melakukan rekonstruksi di halaman kantor polisi, Kamis (4/2) kemarin.
Sebanyak 23 adegan dilakukan oleh pelaku dengan disaksikan pengacara keduanya Burhansyah SH serta Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejari Sampit Siti Maemunah. Rekonstruksi sengaja tidak dilaksanakan di lokasi kejadian sebenarnya karena untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Dari rekonstruksi itu terungkap, kedua pelaku menghabisi korban dengan sangat sadis. Pelaku membacok tubuh korban sampai berkali-kali. Bahkan pelaku juga menebas leher korban. Sehingga korban tersungkur bersimbah darah. Tebasan di leher inilah yang akhirnya menewaskan korban.
Salah seorang keluarga korban ikut hadir menyaksikan rekonstruksi, Amin, menandaskan, perbuatan kedua tersangka sangat tidak manusiawi. Mereka tega membacok dan menebas leher korban yang sudah bersikap baik memberikan rokok sesuai permintaan mereka.
“Kami meminta pihak kepolisian untuk melakukan proses hukum seusai dengan perbuatannya. Kalau perlu para pelaku dihukum mati, karena mereka sudah tega menghilangkan nyawa korban,” kata Amin. (son/jos/jpnn)
SAMPIT – Pembunuhan yang dilakukan Alianur dan Iwan pada Jumadi terungkap. Itu setelah Polsek Kotabesi melakukan rekonstruksi di halaman kantor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Getek Terbalik, 3 Orang Tenggelam di Sungai Rawas
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Puncak Bogor Kebanjiran, Dedi Mulyadi Sentil Jaswita & PTPN
- Banjir Masih Merendam Jakarta Timur & Jakarta Selatan
- Inilah Syarat Honorer Dialihkan menjadi Outsourcing, Segera Diurus ya
- Air Kiriman dari Bogor Sudah Sampai Depok, Waspada Banjir