Badai Arthur Warnai Perayaan Hari Kemerdekaan AS

jpnn.com - PERAYAAN Hari Kemerdekaan Amerika Serikat (AS) diwarnai bencana badai Arthur di North California, Jumat (4/7). Topan kategori 2 tersebut telah mencapai tanah sekitar Cape Lookout dan Beafort pukul 23.15 waktu setempat.
Badai tesebut membuat ribuan warga meninggalkan wilayah bencana yang merupakan pulau-pulau penghalang yang dikenal dengan Outer Banks. Warga meninggalkan wilayah itu melalui feri dan jalan raya.
Seperti dilansir BBC, Badai Arthur hingga kini terus bergerak. Namun setelah melewati North Carolina, Arthur diperkirakan melemah karena perjalanan ke utara di sepanjang Pantai Timur.
Gubernur North California, Pat McCrory sudah mengeluarkan pengumuman peringatan agar turis tidak berlibur di sepanjang pantai. "Jangan melakukan hal bodoh," ujar Gubernur.
McCrory mengungkapkan, pihaknya saat ini tidak akan mengambil resiko dengan mengijinkan turis berkunjung di sepanjang pantai. "Meskipun perkiraan saat ini tidak menunjukkan hal ini akan berdampak besar tapi kita bertindak sangat serius," ujar McCrory. (abu/jpnn)
PERAYAAN Hari Kemerdekaan Amerika Serikat (AS) diwarnai bencana badai Arthur di North California, Jumat (4/7). Topan kategori 2 tersebut telah mencapai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 WNI Jadi Korban Kebijakan Donald Trump, Ada yang Dideportasi
- Donald Trump Berkuasa, Amerika & Hamas Berdialog Langsung Tanpa Perantara
- HNW Dukung Usulan Erdogan Soal Hak Veto di DK PBB untuk Negara Mayoritas Muslim
- Volodymyr Zelenskyy Menyesali Pertengkaran dengan Donald Trump
- Donald Trump Pundung, Amerika Setop Bantuan Militer untuk Ukraina
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi