BKP Kementan Rapat Teknis dengan OKKP-D dan OKKP
jpnn.com, JAKARTA - Uji Keamanan Pangan, BKP Kementan Rapat Teknis OKKP-D dan OKKP
Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian (Kementan) menggelar rapat teknis dengan Otoritas Kompeten Keamanan Pangan Daerah (OKKP-D) dan Otoritas Kompeten Keamanan Pangan (OKKP) di Bandung, Rabu (8/11).
Kepala BKP Kementan Agung Hendriadi mengatakan, ada tiga aspek yang harus diperhatikan pihak tersebut agar keamanan pangan terjaga di Indonesia. Ketiga aspek tersebut bahkan dilakukan oleh lembaga pangan negara lain dan organisasi pangan internasional.
"Pertama adalah terkait ketersedian. Kedua adalah keterjangkauan. Dan ketiga aspek mutu dan keamanan," kata Agung di sela rapat teknis tersebut di Bandung.
Di samping itu, pertemuan tersebut juga sebagai upaya mengukur kompetensi keamanan pangan lembaga uji dan laboratorium sertifikasi yang sudah tersebar di seluruh Indonesia.
Selain itu, pada kesempatan ini, turut serta diresmikan pameran produk pangan yang sudah terverifikasi dari seluruh provinsi yang tersebar Indonesia.
"Tentunya yang hadir dalam pertemuan yang hadir tidak hanya OKKP dan OKKPD, tetapi juga dihadiri oleh labor uji," pungkasnya. (tan/jpnn)
Kementan juga mengukur kompetensi keamanan pangan lembaga uji dan laboratorium sertifikasi yang sudah tersebar di seluruh Indonesia.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- Gelar Rapat Maraton, Mentan Amran Ingin Buat Lompatan Besar Menuju Swasembada Pangan
- Kementan Beri Pendampingan dan Penerapan Mekanisme ke Petani di Merauke
- Kementan Perkuat Integrasi Pelaku Usaha Dukung Daya Saing Produk Hortikultura Lewat Forum Ini
- Dukung Pangan Bergizi, Kementan Gelar Bimbingan Teknis Pemanfaatan Pekarangan