Badrodin Haiti Buka Peluang Budi Gunawan Jadi Wakapolri

jpnn.com - JAKARTA- Kans Komjen Budi Gunawan sebagai Wakapolri semakin menguat. Pasalnya, Badrodin Haiti yang menjadi calon kuat Kapolri sudah memberikan lampu hijau untuk BG.
Badrodin mengatakan, penentuan Wakapolri ditentukan Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi (Wanjakti) Polri melalui beberapa indikator. Di antaranya adalah senioritas dan integritas.
Nah, saat ditanya apakah Komjen BG berpeluang jadi Wakapolri kalau presiden Jokowi resmi melantiknya, Badrodin langsung mengiyakan.
"Bisa jadi (BG jadi Wakapolri). Semuanya berpeluang jadi wakapolri. Semuanya bisa, tapi tergantung yang diajukan wanjakti, tergantung di dalam sidang. Bintang 3 kan ada yang mau atau gak mau," terang Badrodin di gedung DPR, Jakarta, Kamis (16/4).
Komjen Badrodin yang kini menjabat Wakapolri baru saja menyelesaikan proses fit and proper test di komisi III DPR. Sebagai calon tunggal Kapolri yang diusulkan presiden ke DPR, Badrodin baru saja disetujui aklamasi di komisi III.
Bila disepakati oleh Badan Musyawarah DPR, sore ini DPR akan menggelar paripurna untuk pengambilan keputusan tingkat I guna menyetujui pencalonan Badrodin. Setelah itu, dia bisa langsung dilantik sebagai Kapolri oleh Jokowi. (fat/jpnn)
JAKARTA- Kans Komjen Budi Gunawan sebagai Wakapolri semakin menguat. Pasalnya, Badrodin Haiti yang menjadi calon kuat Kapolri sudah memberikan lampu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana