Badrodin Ingin Bertemu Pimpinan KPK Secara Khusus

jpnn.com - JAKARTA - Calon Kapolri Komjen Badrodin Haiti menyambut baik terpilihnya tiga pimpinan baru KPK yaitu Taufiequrahman Ruki, Indrayanto Seno Adji dan Johan Budi. Saat menghadiri pelantikan ketiganya di Istana Negara, Badrodin tampak akrab menjabat tangan ketiga pimpinan tersebut.
"Pertama saya ucapkan selamat kepada Pak Taufik, Pak Indarto dan Johan Budi. Tentu kita sudah komunikasi. Nanti hari ini akan ada ketemu saya akan bicara dengan Pak Taufik tentang apa yang nantinya kita akan selesaikan ke depan," ujar Badrodin di Istana Negara, Jakarta, Jumat, (20/2).
Badrodin belum menyampaikan apa saja yang akan dibicarakannya dengan jajaran KPK. Namun, ia berharap sejumlah masalah yang terjadi dua lembaga penegak hukum tersebut dapat terselesaikan. Dikonfirmasi soal kelanjutan MoU antara KPK, Polri dan Kejaksaan Agung yang pernah dibuat bersama, Badrodin mengaku kesepakatan itu masih berjalan. Hanya saja KPK dan Polri kurang lancar berkomunikasi saat ini.
"Sebetulnya MoU itu masih ada dan bukan tidak berlaku. Pasti berlaku cuma pola komunikasi yang masih ada masalah yang harus kita perbaiki," sambungnya.
Saat ini, mantan pimpinan KPK seperti Abraham Samad dan Bambang Widjojanto sedang terjerat kasus hukum di Polri. Ditanya kelanjutan kasus keduanya setelah adanya jalinan komunikasi KPK dan Polri yang baik, Badrodin enggan menjawabnya.
"Saya belum bisa jawab sekarang itu bagian dari pembicaraan kita," tandas Badrodin. (flo/jpnn)
JAKARTA - Calon Kapolri Komjen Badrodin Haiti menyambut baik terpilihnya tiga pimpinan baru KPK yaitu Taufiequrahman Ruki, Indrayanto Seno Adji dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana