Bagaimana Cara Atasi Stres di Tempat Kerja? Ini Jawabannya

Bagaimana Cara Atasi Stres di Tempat Kerja? Ini Jawabannya
Bagaimana Cara Atasi Stres di Tempat Kerja? Ini Jawabannya

"Jika Anda memilih 'saya tak akan masuk hari ini karena saya tak cukup sehat untuk bekerja', Anda benar-benar mengurangi bahaya yang mungkin bisa terjadi," tutur Kevin.

Jadi, ambilah cuti sakit ketika Anda membutuhkannya, pastikan Anda mendapatkan istirahat makan siang, tinggalkan pekerjaan tepat waktu dan jangan lupa untuk menggunakan cuti tahunan Anda. Kedengarannya seperti saran sederhana, tapi seberapa sering kita mengabaikan hal-hal ini, menempatkan pekerjaan di atas kesejahteraan kita?.

Profesor Niki mengatakan, karyawan -terutama manajer kelas menengah -juga perlu berbicara lebih baik antara satu sama lain.

"Salah satu keluhan yang saya dengar dari waktu ke waktu lagi dari orang-orang di banyak sektor yang berbeda adalah bahwa manajer kelas menengah tak tahu bagaimana menjalani percakapan yang sulit," sebutnya.

Menurut pengalamannya, ia telah menemukan bahwa sebagian besar dari pegawai ingin tanggapan dari atasan atau supervisor mereka selama sang atasan mendekati mereka dengan cara yang benar.

"Orang-orang sebenarnya senang mendapatkan masukan tentang kinerja. Apa yang mereka inginkan adalah banyak masukan yang informal, serta tanggapan formal," ungkap Prof Niki.

"Jadi jika Anda telah menetapkan itu sebagai norma, akan cukup mudah untuk duduk dengan Anda dan mengatakan 'lihat, saya telah memperhatikan bahwa Anda sudah terlambat beberapa kali' atau 'Anda terlambat mencapai target Anda, apakah ada sesuatu yang salah?' Jadi Anda bisa membicarakan itu dalam konteks pekerjaan tetapi juga mengajukan pertanyaan dan kemudian mendengarkannya secara hati-hati setelah itu," terangnya.


Ketika Anda bangun pagi ini dan tersadar (setelah minum secangkir kopi) bahwa anda harus bekerja, apa yang terlintas di benak Anda?. Jika Anda salah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News