Bagaimana Kondisi Kelistrikan di Jayapura?
Jumat, 30 Agustus 2019 – 04:06 WIB
jpnn.com, JAYAPURA - PT PLN berhasil menormalkan kembali sistem kelistrikan di sejumlah daerah Jayapura yang sempat padam.
Vice President Public Relation PLN Dwi Suryo Abdullah menjelaskan dari beban total sistem kelistrikan di Jayapura sekitar 75 MW yang berasal dari 40 penyulang.
"Hingga malam ini (Kamis) pukul 21.00 WIB yang masih mengalami pemadaman adalah sebesar 3 MW yang tersebar di dua enyulang yakni Maleo dan Merak," ujar Dwi.
Kedua penyulang tersebut kata Dwi mengalami putus penghantar.
"Petugas saat ini sedang mempersiapkan material agar bisa dilakukan perbaikan," jelasnya.
Selain itu sambung Dwi, petugas tetap siaga untuk terus menjaga dan memastikan pasokan listrik warga di Jayapura lancar.(chi/jpnn)
Baca Juga:
Dari beban total sistem kelistrikan di Jayapura sekitar 75 MW yang berasal dari 40 penyulang.
Redaktur & Reporter : Yessy
BERITA TERKAIT
- Lewat Cara ini, PLN IP Siap Raih Peluang di Pasar Global
- Hore, Mulai 1 Januari dan Februari Ada Diskon 50 Persen Tarif Listrik
- PLN UIP3B Sumatra UPT Palembang Dorong Pemberdayaan Perajin Kain Songket
- Kolaborasi PLN UIP KLT dan BPN Telah Terbitkan 239 Sertifikat Aset
- Peringati Hari Disabilitas Internasional, PLN Gandeng Alunjiva Gelar Synergy Fest 2024
- YLKI: Diskon Listrik 50% Beri Manfaat untuk Daya Beli dan Pemulihan Ekonomi Masyarakat