Bagaimana Mental Pemain Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Bahrain?

jpnn.com - Bagaimana mental pemain Timnas Indonesia menjelang jumpa Bahrain pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda datang ke pertandingan kontra Bahrain tidak dalam situasi terbaik.
Tim asuhan Patrick Kluivert baru saja menelan kekalahan telak 1-5 saat menyambangi markas Australia, Kamis (20/3/2025) lalu.
Manajer Timnas Indonesia Sumardji berharap hasil minor di Negeri Kanguru tak menggangu mentalitas pemain.
Sumardji ingin Jay Idzes dan kawan-kawan harus segera melupakan kekalahan dari Australia dan mempersiapkan diri menghadapi Bahrain.
"Tentu kekalahan telak itu berpengaruh kepada mental pemain."
"Kini, yang harus kami lakukan adalah memastikan mental para pemain bisa kembali dengan cepat agar bisa menghadapi Bahrain dengan kekuatan penuh dan semangat membara," ucap Sumardji.
Indonesia tak boleh kembali terpeleset saat menjamu Bahrain. Kekalahan akan membuat langkah Skuad Garuda ke Piala Dunia 2026 makin sulit.
Bagaimana mental pemain Timnas Indonesia menjelang jumpa Bahrain pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
- Timnas Indonesia vs Bahrain: Emil Audero Jadi Solusi?
- Timnas Indonesia vs Bahrain: Dragan Talajic Ingin Membayar Lunas
- Update Cedera Mees Hilgers dan Sandy Walsh, Bisa Main saat Indonesia vs Bahrain?
- Reaksi Timnas Bahrain Setelah Tiba di Jakarta
- Ultras Garuda: Bukan Waktunya Menghujat, Kami Setia Mendukung Timnas
- Pesan Jay Idzes Menjelang Timnas Indonsia vs Bahrain