Bagaimana Rasanya Start di Depan Rossi dan Lorenzo?
jpnn.com - SANTIAGO DEL ESTERO - Untuk ketiga kalinya berturut-turut, Marc Marquez menempati pole position di MotoGP Argentina. Musim ini, rider Honda itu akan start di depan duo Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
"Saya senang sekali dengan kecepatan motor yang kami miliki," kata Marquez di laman MotoGP.
Dalam kualifikasi di sirkuit Termas de Rio Hondo, Santiago del Estero, Minggu (3/4) dini hari WIB, Marquez mencatat waktu tercepat 1 menit 39,411 detik. Si Bayi Alien ini sempat crash di pengujung kualifikasi, namun catatan waktu yang sudah ditorehkan, tidak terkejar pesaingnya.
"Kami sudah tahu apa yang membuat saya crash. Besok saya akan memberikan segala sesuatu yang saya miliki di balapan," tandas Marquez.
Balapan seri kedua MotoGP musim ini bakal digeber, Senin (4/4) dini hari WIB.
Musim lalu di sirkuit ini, Marquez gagal finis. Rider yang menempati podium adalah Rossi, Andrea Dovizioso (Ducati) dan Cal Crutclow (LCR Honda) di tempat ketiga. (adk/jpnn)
Starting grid MotoGP Argentina 2016
1. Marc Marquez (Repsol Honda)
2. Valentino Rossi (Movistar Yamaha)
3. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha)
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas