Bagi Warga yang Ingin Silaturahmi Virtual dengan Pak Ganjar, Ini Alamatnya untuk Bergabung di Zoom

Ganjar bersama tim memang sudah menyiapkan konsep halalbihalal secara virtual pada Minggu (24/5).
Rencananya, kegiatan halalbihalal virtual itu akan digelar menggunakan aplikasi Zoom Meeting hari ini mulai pukul 09.00-10.30 WIB.
Bagi masyarakat yang ingin bergabung, silakan masuk via aplikasi Zoom Meeting dengan alamat situs https://us02web.zoom.us/j/84867044621. Adapun ID yang harus digunakan untuk bergabung adalah 848 6704 4621.
Masyarakat dihimbau untuk bergabung 30 menit sebelum acara dimulai. Jika ruang virtual tersebut penuh, maka otomatis akan masuk dalam daftar antrean dan menunggu bergiliran.
Mekanismenya, setiap sesi akan ada peserta yang ditunjuk mewakili penyampaian ucapan silaturahim kepada Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.
Apabila sesi berakhir, maka secara otomatis peserta itu akan dikeluarkan dan antrean berikutnya akan masuk secara otomatis.
Peserta halal bihalal virtual juga diminta memberikan identitas peserta berupa nama, alamat dalam aplikasinya secara jelas.
Saat halalbihalal virtual berlangsung, semua microphone peserta juga harus dalam posisi mute sampai dipersilakan berbicara oleh Gubernur.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo akan gelar silaturahmi dan halalbihalal virtual hari ini menggunakan aplikasi Zoom Meeting.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Halalbihalal Jadi Inspirasi Pemberdayaan Mustahik dan Penguatan Regulasi
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- KWP Kembali Gelar Halalbihalal Antarwartawan Parlemen, Ariawan: Momentum Tepat untuk Saling Memaafkan