Bagikan Air Bersih untuk Warga Buloa, Anies Janji Prioritaskan Infrastruktur Dasar
jpnn.com, MAKASSAR - Bacapres dari Koaliasi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan menyempatkan diri mampir untuk mengikuti kegiatan bagi air bersih gratis kepada warga Buloa, Kota Makassar, Minggu (5/11).
Kedatangan Anies usai menjadi narasumber kegiatan Silatnas ICMI 2023
Dalam sambutannya Anies menyebut bahwa pembagian air bersih ini merupakan solusi temporer dan harus segera dicarikan solusi jangka panjangnya, di mana negara perlu memprioritaskan pembangunan pada infrastruktur dasar dan mikro, salah satunya penyediaan air bersih.
“Terima kasih pada teman-teman yang sudah turun tangan untuk menyelesaikan kebutuhan air warga, tapi ini adalah jawaban sementara, kebutuhannya tak bisa begini terus,” tegas Anies
“Prioritas kita adalah infrastruktur mikro, apa itu? Air bersih, kebutuhan gas, listrik dan lainnya. Karena itu yang dibutuhkan oleh rumah tangga, kota-kota kita banyak yang tidak memiliki fasilitas air bersih yang menjangkau seluruh warganya,” tambahnya
Anies memaparkan rekam jejaknya di Jakarta saat Pemprov DKI melakukan investasi besar-besar pada infrastruktur mikro salah satunya di Kepulauan Seribu.
“Kami beri contoh saat di Jakarta dimana ada daratan dan kepulauan, di kepulauan kita prioritaskan dan alhamdulillah sekarang semua gampang cari air bersih di Kepuluan Seribu, begitu juga di daratannya,” paparnya
“Nantinya akan jadi prioritas bagaimana kota-kota memiliki akses fasilitas air bersih sehingga rumah tangga-rumah tangga mendapat air bersih yang baik,” tandasnya. (jpnn)
Dalam sambutannya Anies menyebut bahwa pembagian air bersih ini merupakan solusi temporer dan harus segera dicarikan solusi jangka panjangnya,
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- Tarif Air Bersih Naik 71 Persen, Francine Widjojo Menyurati Pj Gubernur DKI Jakarta
- Tiga Serangkai
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Francine Widjojo Beraudiensi dengan Pemilik Rumah Susun, Minta PAM Jaya Tunda Kenaikan Tarif Air Minum
- DPRD DKI Apresiasi Respons PAM Jaya Atasi Keluhan Pelanggan, Minta Ini Ditingkatkan
- DPRD DKI Dorong Perluasan Jaringan Pipa Air Bersih PAM Jaya Selesai Tepat Waktu