Bahagianya Mantan Gelandang Juventus Usai Gabung Inter

jpnn.com - MILAN – Felipe Melo akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya membela Inter Milan. Gelandang 31 tahun itu resmi didatangkan Inter dari Galatasaray dengan mahar 3,7 juta Euro atau sekitar Rp 55 miliar (Euro= Rp 15.000).
Melo sebenarnya sudah lama menjadi bidikan Inter. Namun, transfer itu hampir sirna saat Melo memperpanjang kontraknya selama empat musim dengan Galatasaray pada 13 Agustus lalu.
Untungnya, manajemen Inter tak patah arang. Inter memanfaatkan tenaga sang pelatih Roberto Mancini untuk mendapatkan tanda tangan manta gelandang Juventus tersebut.
Mancini bukanlah sosok asing bagi Melo. Pasalnya, pelatih berjuluk Mancio tersebut pernah menukangi 2013/2014 lalu. Meski singkat, Melo mengaku terkesan dengan Mancini.
“Terima kasih Tuhan atas kepastian ini. Datang ke sini adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya ingin memenangkan banyak gelar demi tim dengan sejarah besar seperti Inter,” terang Melo di laman Goal, Rabu (2/9). (jos/jpnn)
MILAN – Felipe Melo akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya membela Inter Milan. Gelandang 31 tahun itu resmi didatangkan Inter dari Galatasaray
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu
- Chelsea vs Copenhagen: Kevin Diks cs Mampu Redam The Blues?
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- Liga 1: Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Sikat Habis Persik
- Marcelo Rospide Ungkap Biang Kerok Kekalahan Persik dari Persib