Bahas APBD DKI, Ahok Datangi Kemendagri
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mendatangi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Rabu (4/3). Namun, Ahok menyatakan kedatangannya bukan untuk mediasi terkait kisruh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.
"Kita datang saja. Ini bukan soal mediasi. Ini bicarakan soal yang kita kasih anggaran," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Rabu (4/3).
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah menyerahkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI Jakarta 2015. Pihak Kemendagri melakukan evaluasi terkait anggaran itu.
"Dia (Mendagri) mau sampaikan setelah yang diteliti pasti panggil kita kan," tandas Ahok.
Ahok diketahui datang bersama dengan para jajarannya. Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat juga ikut mendampingi mantan Bupati Belitung Timur itu ke Kemendagri.(gil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mendatangi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Rabu (4/3). Namun, Ahok menyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS