'Bahaya, Ketum Dipecat lewat Rapat Harian'
jpnn.com - JAKARTA - Langkah Suryadharma Ali (SDA) memberhentikan keanggotaan dan mencopot jabatan sejumlah pengurus harian Dewan Pengurus Pusat DPP PPP, mendapat dukungan Ketua DPP PPP Fernita Darwis.
Menurutnya ,langkah SDA selaku ketua umum yang diangkat mukhtamar sangat tepat, karena ketiga kader yang dipecat diduga melakukan persekongkolan jahat mengkudeta SDA, demi ambisi politik meraih jabatan di pemerintahan presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla.
"Ini kan budaya buruk (pengurus harian memberhentikan ketua umum,red) dan harus dibersihkan segera. Kami dukung penuh langkah Ketum," ujarnya di sela-sela jumpa pers di DPP PPP, Jakarta, Jumat (12/9).
Menurut Fernita, langkah Emron Pangkapi, Suharso Monoarfa dan Romahurmuziy dan kawan-kawan memberhentikan SDA sama sekali tidak memiliki dasar hukum. Karena bukan lewat mukhtamar yang merupakan sebagai ajang pertemuan tertinggi di PPP.
"Kalau ketum dipecat lewat rapat harian ini kan bahaya. Apalagi sampai dijalankan dan dibenarkan maka tidak ada lagi musyawarah dan muktamar dong. Ini kan bahaya, dan inilah yang kita lawan," ujarnya.
Sebagaimana diketahui, sebelumnya sejumlah pengurus DPP PPP memecat SDA sebagai ketua umum dengan alasan mantan menag itu telah berstatus sebagai tersangka kasus pengelolaan dana haji.(gir/jpnn)
JAKARTA - Langkah Suryadharma Ali (SDA) memberhentikan keanggotaan dan mencopot jabatan sejumlah pengurus harian Dewan Pengurus Pusat DPP PPP, mendapat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC