Bahu Pedrosa Kembali Bermasalah Â
Sabtu, 24 Agustus 2013 – 16:07 WIB

Bahu Pedrosa Kembali Bermasalah Â
BRNO- Dani Pedrosa tengah was-was menghadapi balapan resmi MotoGP seri Brno, Ceko, Minggu (25/8) besok. Pembalap Repsol Honda tersebut kembali mengalami masalah tulang selangka di bahu kirinya.
Hal itu dirasakan setelah Pedrosa menjalani dua sesi latihan bebas. Menurut pembalp asal Spanyol tersebut, bahu kirinya ternyata belum bisa diajak kompromi. Bahkan, semakin bertambah hari, kondisinya kian mencemaskan.
“Sesi latihan tersebut lebih sulit daripada yang saya bayangkan. Saya merasakan sakit yang luar biasa dibandingkan beberapa hari sebelumnya,” terang pembalap berusia 27 tahun itu seperti dilansir laman Crash, Sabtu (24/8).
Pedrosa memang tak bisa tampil konsisten di dua sesi latihan bebas. Setelah duduk di urutan kedua di sesi latihan bebas pertama, Pedrosa akhirnya terlempar ke urutan ketiga di free practice kedua.
BRNO- Dani Pedrosa tengah was-was menghadapi balapan resmi MotoGP seri Brno, Ceko, Minggu (25/8) besok. Pembalap Repsol Honda tersebut kembali mengalami
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs