Bajak Laut Rampok Kapal SPOB Graha 21

Bajak Laut Rampok Kapal SPOB Graha 21
Ilustrasi-Lambang bajak laut (ANTARANews)

jpnn.com, KENDARI - Perampokan di kapal atau bajak laut terjadi di perairan Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Perampokan ini menimpa Kapal SPOB Graha 21.

Kepala Sub Direktorat Patroli Airud Direktorat Polairud Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) Kompol Wahyu Adi Waluyo mengatakan kejadian aksi bajak laut itu terjadi pada Kamis (6/1).

"Terkait perompakan, kami terima infonya Jumat (7/1) pagi, saat itu juga anggota sudah turun dan lakukan olah TKP. Untuk selanjutnya sementara masih kami lakukan penyelidikan," katanya melalui selulernya dari Kendari, Minggu malam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian perompakan terhadap Kapal SPOB Graha 21 di wilayah berlabuh jangkar, Perairan Morosi, Sultra sekitar 1,5 mil laut dari dermaga PT. Virtue Dragon Nickel Industry.

Kronologis kejadian, pada Kamis (6/1) sekira pukul 21: 30 WITA, sebanyak enam orang bajak laut yang menggunakan penutup wajah (cebo) menaiki SPOB Graha 21 yang tengah berlabuh jangkar di Perairan Morosi, Sultra dengan menggunakan speed boat dengan ciri-ciri warna lambung putih dan mesin tempel pada lambung kiri.

Selanjutnya empat orang perompak naik ke kapal dengan membawa senjata tajam berjenis golok, samurai, dan celurit.

Sementara, dua orang perompak berjaga di speed boat sambil berputar di sekeliling kapal lalu mengamati situasi.

Kapal SPOB Graha 21 dirampok kawanan bajak laut yang membawa sejumlah senjata tajam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News