Baju Kaus Baru Pak Ganjar Bikin Para Siswa Gagal Fokus, Oh Ternyata
jpnn.com, SEMARANG - Ada yang menarik dari penampilan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hari ini. Pria yang biasa memakai kaus dengan tulisan-tulisan menarik itu, tampak mengenakan kaus dengan tulisan yang berbeda dari biasanya. Bahkan kabarnya, kaus tersebut hanya dibikin dua lembar.
Hal itu disampaikan Ganjar, saat mengikuti webinar dengan SMAN 5 Semarang via zoom, di rumah dinasnya, Jumat (29/1). Awalnya, Ganjar ditanya oleh host dari acara tersebut soal kabarnya dan bagaimana kondisi dirinya setelah menerima vaksin.
Ganjar tak langsung menjawab, dia malah berdiri dari kursinya dan menunjukkan kaounya yang disablon dengan tulisan "Saya Sudah Divaksin Dua Kali". Gesturnya itu pun mendapat apresiasi dari para siswa yang mengikuti.
Kemudian, dalam kesempatan itu Ganjar melempar pertanyaan soal vaksin Covid-19. Ganjar bertanya apakah para siswa tersebut siap jika hari ini sudah ada vaksin yang bisa digunakan oleh masyarakat umum.
"Kalau hari ini ada vaksin yang sudah boleh diperuntukkan sampai anak-anak, kira-kira hari ini kamu mau ikut nggak," tanya Ganjar.
"Mau pak," ucap salah satu siswa.
Ganjar kemudian menjelaskan bahwa kesiapan seperti itulah yang diperlukan untuk merespons soal vaksinasi.
Namun, kata Ganjar, vaksinasi yang sudah dilakukan ini bukan langkah final dari penanganan COVID-19.
Gubernur Ganjar Pranowo Ganjar mengikuti webinar dengan SMAN 5 Semarang via zoom dan menunjukkan kaus unik.
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- AHF Indonesia Dorong Peran Asia dalam WHO Pandemic Agreement
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo
- Soal Pertemuan Megawati-Prabowo Sebelum Pelantikan Presiden, Ganjar: Sulit..