Bak Ulama, Kedatangan Anas Disambut dengan Teriakan Allahu Akbar

jpnn.com - JAKARTA - Ratusan anggota HMI sudah memenuhi depan Gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Rabu (24/9). Kedatangan mereka adalah untuk menunggu terdakwa kasus Hambalang Anas Urbaningrum. Ya mantan Ketua Umum HMI itu hari ini akan menjalani sidang vonis.
Ketika Anas tiba di pengadilan sekitar pukul 14.00 WIB mereka langsung menyambutnya dengan meriah. Anas diarak dan dijabat tangannya bak seorang ulama besar.
"Allahu Akbar, Allahu Akbar. Kanda Anas, Kanda Anas," teriak para anggota HMI tersebut sambil berusaha tangan Anas. Panas terik tak menghalangi para loyalis Anas itu untuk mendukungnya.
Aksi para pendukung ini, membuat pihak kepolisian cukup sulit untuk mengamankan Anas. Ia pun terdesak dan terdorong di antara kerumunan tersebut. Saat Anas masuk, tak semua pendukungnya diperbolehkan untuk ikut masuk. Mereka diminta kepolisian untuk menunggu di luar.
"Bebaskan Anas, bebaskan Anas," teriak para loyalis. Melihat jumlah polisi yang cukup banyak berjaga di pintu masuk, sebagian dari para loyalis ini pun akhirnya memilih menunggu di luar gedung pengadilan. (flo/jpnn)
JAKARTA - Ratusan anggota HMI sudah memenuhi depan Gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Rabu (24/9). Kedatangan mereka adalah untuk menunggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!