Bakal Bagi-bagi THR, Inul Daratista Minta Penggemarnya Sabar

jpnn.com, JAKARTA - Inul Daratista sudah ditagih untuk bagi-bagi THR, meski baru akan memasuki bulan Ramadan.
Menanggapi permintaan ini, Inul merespon keinginan netizen lewat akun Instagram miliknya.
Pemilik goyang ngebor ini mengumumkan akan bagi-bagi THR dua minggu sebelum Lebaran.
“Aku akan bagi dua minggu sebelum lebaran ya, ditunggu hehehe. Lumayan buat sangu lebaran beli kue,” tulis Inul dalam keterangan yang dia unggah.
Namun, untuk saat ini, ibu satu anak ini meminta netizen bersabar terlebih dahulu.
“Sik yo rek Sabaaar hehehehe. Sekarang golek duit sik mumpung ada rezeki lewat tar aku bagi dgn kalian wokkkeeehh,” katanya.
Tak ayal, pengumuman dari Inul ini disambut gembira oleh penggemar juga follower Instagram dirinya.(chi/jpnn)
Sekarang golek duit sik mumpung ada rezeki lewat entar aku bagi dengan kalian wokeh.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Serikat Pekerja Sritex Minta Bantuan DPR soal Pencairan Pesangon & THR
- Soal Polemik THR Mitra, Pakar: Tuntutan Populis yang Kontradiktif dengan Regulasi
- Soal Tuntutan THR & Status Mitra Platform Online, Modantara Singgung PHK Massal
- Tidak Semua Driver Ojol Ikut Ajakan Demo soal THR, Alasannya Manusiawi
- Jangan Tolak PPPK Paruh Waktu, Gaji dan Tunjangan Hampir Setara, Ada THR
- Polemik THR untuk Mitra Aplikator Jadi Ancaman Industri Digital