Bakal Banyak Pengikut Jemput Habib Rizieq, Kuasa Hukum Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab dipastikan berlangsung pada 10 November 2020.
Pada tanggal itu, Habib Rizieq sudah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.
Salah satu kuasa hukum Habib Rizieq, Damai Hari Lubis mengatakan, dirinya bersama dengan para kuasa hukum lain akan hadir di Bandara Soetta untuk menjemput kliennya.
Damai juga tak menampik kemungkinan akan ada banyak pengikut Habib Rizieq datang ke Bandara Soetta karena rindu lama tak berjumpa.
"Kami menjemput karena kami adalah tim pengacara beliau. Soal banyak umat ikut menjemput juga, kami di luar itu dan tak bisa melarang,” ujar Damai, Rabu (4/11).
Ketika disinggung apakah tidak takut dibubarkan oleh petugas karena mengundang kerumunan saat menjemput Habib Rizieq, Damai menyebut pihaknya tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Kami ikuti protokol kesehatan yang diharuskan pemerintah. Massa akan menerapan jaga jarak dan memakai masker,” tandas Damai. (cuy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Habib Rizieq Shihab bakal pulang ke Indonesia pada 10 November nanti. Diprediksi bakal banyak pengikutnya menyambut kepulangan di Bandara Soekarno Hatta.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Tokoh Islam Pendukung Anies Ramai-Ramai Dukung Ridwan Kamil-Suswono
- Aksi 411 di Kawasan Patung Kuda, Lihat Massanya
- FPI Gelar Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Fufufafa, Begini Penampakannya
- Demo FPI Hari Ini, Pengamat Menduga Agenda Aksi 411 Balas Dendam
- Demo FPI Hari Ini, Tuntutan Reuni Aksi 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi