Bakal Bersamaan, Idul Fitri Jadi Momentum Jalin Persaudaraan

jpnn.com - JAKARTA - Pelaksanaan Idul Fitri 1435 bakal bersamaan pada Senin (28/7) nanti. Perkiraan ini disampaikan oleh Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah Oman Fathurohman.
Seperti diketahui, PP Muhammadiyah, seperti dilansir di situs resminya, sudah menetapkan 1 Syawal 1435 H pada 28 Juli. Oman menyatakan Idul Fitri akan bersamaan karena tinggi hilal pada 27 Juli 2014 sebesar 3,6 derajat.
Dengan demikian, jika berdasarkan perhitungan hisab Imkanurukyat yang mengsyaratkan ketinggian hilal pada 2 derajat, maka pemerintah akan menetapkan 1 Syawal 1435 H pada 28 Juli 2014.
Hal ini disambut baik oleh Ketua PP Muhammadiyah Yunahar Ilyas. Ia berharap, Idul Fitri yang akan bersamaan bisa menjadi momentum untuk merajut persaudaraan yang mungkin sedikit terganggu Pemilihan Presiden (Pilpres).
"Saya berharap Idul Fitri ini menjadi momentum untuk kembali menjalin ukhuwah, dan melupakan segala pertentangan yang mungkin terjadi karena Pilpres,” tegasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Pelaksanaan Idul Fitri 1435 bakal bersamaan pada Senin (28/7) nanti. Perkiraan ini disampaikan oleh Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Ojol Dapat THR, Menteri Meutya Hafid: Mudah-mudahan
- Bertemu Perwakilan FOReTIKA, Raja Juli Bicara Kerja Sama Sektor Kehutanan dengan Kampus
- Prabowo Perintahkan Aplikator Beri Bonus Hari Raya untuk Ojol dan Kurir Online
- Asabri Untuk Indonesia, Hadir di Seluruh Penjuru Negeri Melalui 33 Kantor Cabang
- Polda Jateng Pastikan MinyaKita di Kudus Sesuai Standar, Beda dengan Temuan Kementan
- Kemendes Dorong Ketahanan Pangan dan Wisata Desa di Pandeglang