Bakal Calon Bupati Mulai Bermunculan

jpnn.com - BUNTOK – Bursa bakal calon bupati dan wakil bupati mulai bermunculan jelang Pilkada Barito Selatan. Bermunculannya para kandidat itu semata-mata untuk ikut proses penjaringan yang dilakukan sejumlah parpol.
Mereka di antaranya ialah Farid Yusran MM dan Fakhri Wardani yang telah mendaftarkan diri ke PDI Perjuangan. Sedangkan bakal calon wakil bupati ialah Satya Titiek Atyani Djoedir, Sukanto Djaban, dan Dekma.
Ada juga Arif yang mendaftarkan diri ke DPD PKS. Begitu juga dengan Ketua DPD PKS Barsel Rahmanto Rahman. Ina Karuniani Gandrung juga menjadi salah satu kandidat balonwabup.
Bahkan, mantan Camat Paju Epat itu juga telah mendaftarkan dirinya ke DPD PAN, DPD PKS maupun parpol lainnya di Barsel.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Barsel Hasanuddin Agani masih belum mau berkomentar siapa balonbup dan balonwabup yang bakal diusung partai berlambang pohon beringin itu.
”Yang pasti golkar akan berkoalisi dengan parpol lainnya,”ujar pria yang saat ini menjabat wakil Ketua DPRD Barsel itu. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol
- Asep Wahyuwijaya Nilai Bersih-Bersih di BUMN Energi Harus Total
- Ahmad Rofiq Optimistis Partai Gema Bangsa Bisa Jadi Peserta Pemilu 2029
- Kenaikan Pangkat Teddy di Luar Kebiasaan, Soalnya Pakai Surat Perintah, Bukan Keputusan