Bakal Pidato Tentang Islam Tengah, Zulhas: Saya Akan Sampaikan Secara Utuh
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan akan menyampaikan Pidato Kebudayaan bertajuk ‘Indonesia Butuh Islam Tengah’ di Perpustakaan Nasional RI, pada Sabtu (29/1) mendatang.
Zulkifli menjadi salah satu tokoh politik Indonesia yang akan menyampaikan pokok pikiran dan pandangannya tentang kebudayaan.
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir mengatakan langkah ini merupakan sesuatu yang positif dan perlu diapresiasi semua pihak.
“Pak Zulhas ingin hadir berbagi peran bagi kemajuan bangsa. Pidato kebudayaan yang akan disampaikan Pak Zulhas sebagai tokoh nasional saya kira akan menjadi inspirasi bagi kekuatan-kekuatan politik nasional sekaligus warga bangsa. Politik bukan hanya berorientasi pada kekuasaan, tetapi juga mengedepankan pandangan tentang kebudayaan," ujar Haedar.
Selain dikenal sebagai tokoh politik yang memimpin PAN, Zulhas memang dikenal kerap menyuarakan pentingnya narasi Islam Tengah dalam politik.
“Saya akan sampaikan secara utuh dalam pidato kebudayaan nanti. Mudah-mudahan bermanfaat bagi bangsa dan negara," ucap Zulhas saat dimintai keterangannya.
Sementara itu, Direktur Eksekutif Amanat Institute, Fahd Pahdepie, yang menjadi penyelenggara Zulhas Award memuji sosok Zulkifli Hasan.
“Dalam Pidato Kebudayaannya nanti kita harus menempatkan Zulkifli Hasan sebagai tokoh nasional, tokoh intelektual yang tampil dan mempertanggungjawabkan gagasan kebangsaannya di hadapan publik. Jarang (ada) tokoh politik yang memikirkan aspek kebudayaan," sebut Fahd.
Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan akan menyampaikan Pidato Kebudayaan bertajuk ‘Indonesia Butuh Islam Tengah’ di Perpustakaan Nasional RI, pada Sabtu (29/1) mendatang.
- Putri Zulhas Singgung Pentingnya Kemandirian Pangan saat Workshop PAN
- PAN Sambut Positif Usul Prabowo soal Kepala Daerah Dipilih DPRD
- Pemerintah Resmi Setop Impor di 2025, Ini Alasannya
- Sidang Doktoral di UI Soal Transformasi Partai, Eddy Soeparno Dapat Nilai Cumlaude
- Prabowo - Jokowi Bertemu Lagi, Saleh: Ini Contoh Baik
- Zumi Zola Ungkap Kebahagiaan Seusai Menikahi Putri Zulhas di Masjid Nabawi