Bakal Samai Rekornya, Doohan Sebut Marquez Begini
jpnn.com - Kemenangan Marc Marquez pada putaran MotoGP Thailand, akhir pekan lalu, membawanya pada peluang besar mencatat rekor kalungi titel juara dunia GP kelima.
Jika terwujud, maka Marquez akan menyamai rekor Michael Doohan sebagai pembalap Honda tersukses di balap GP.
Doohan memang dikenal sebagai superstar di lintasan Grand Prix antara 1994 hingga 1998.
Melihat performa Marquez, Doohan malah yakin pembalap MotoGP berkebangsaan Spanyol itu bisa melampaui rekor balapnya.
Dia memiliki talenta hebat dan ketika Anda sangat konsisten dalam memenangi balapan, meraih pole serta memenangi kejuaraan, saya tak yakin ia akan berhenti. Ini akan berlanjut," kata Doohan saat wawancara dengan Movistar TV lansir Motorsport.
Doohan melanjutkan, apalagi Marquez masih 25 tahun, jika dia melihat Rossi yang saat ini berusia 39 tahun masih mmebalap, maka jalannya masih panjang.
"Saya pikir 10 tahun ke depan dia masih bisa balapan dan kompetitif," pungkas legenda hidup GP itu. (mg8/jpnn)
Kemenangan Marc Marquez pada putaran MotoGP Thailand, akhir pekan lalu, membawanya pada peluang besar mencatat rekor kalungi titel juara dunia GP kelima.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Martin Lebih Takut Dikejar Marquez Ketimbang Diburu Pecco
- Seri Terakhir MotoGP 2024 di Catalunya, Martin atau Bagnaia yang Diuntungkan?
- MotoGP 2024: Jorge Martin Optimistis Mengaspal di Catalunya, Alarm Bagi Pecco Bagnaia
- Pembalap Gresini Racing Bertekad Tampil Maksimal Pada Seri Penutup MotoGP 2024
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Resmi! Seri Penutup MotoGP 2024 Berlangsung di Catalunya