Bakal Tempuh Jarak 462 Km, Ekspedisi Bengawan Solo Dimulai 14 Juli 2022

jpnn.com, JAKARTA - Pengurus pusat stand up paddle Indonesia atau (sup.id) bersama Yayasan Putra Nusantara berkolaborasi dengan berbagai kalangan menggelar ekspedisi Bengawan Solo 2022, bertajuk 'menjaga denyut nadi bumi'.
Kick-Off Paddling Misi Ekspedisi Bengawan Solo (MEBS) 2022 digelar di Zona 3 Greenbelt PIK2 pada Minggu (19/6).
Koordinator Pelaksana Misi Ekspedisi Bengawan Solo 2022 Ermiko Effendi ini menjelaskan ekspedisi ini akan dibuka di Kota Surakarta.
"Ekspedisi Bengawan Solo 2022 secara resmi akan dibuka di Kota Surakarta pada 14 Juli 2022," ujar Ermiko.
Nantinya tim penjelajah akan mulai mendayung dari outlet Waduk Gajah Mungkur di Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah, dengan menempuh jarak 462 kilometer, melintasi dua provinsi, 12 kabupaten kota, 491 desa.
"Misi ekspedisi dijadwalkan rampung pada 14 Agustus 2022 di Kabupaten Gresik Jawa Timur," jelasnya.
Menururt Ermiko kegiatan ini sebagai sarana mitigasi, sekaligus memetakan potensi yang bisa dijadikan nilai tambah bagi perekonomian masyarakat.
Ermiko berharap segala bentuk dari penelusuran ekspedisi Bengawan Solo 2022 nantinya bisa melengkapi data secara komprehensif, dan bisa menjadi rekomendasi serta rujukan untuk berbagai pihak.(chi/jpnn)
Tim penjelajah akan mulai mendayung dari outlet Waduk Gajah Mungkur di Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah, dengan menempuh jarak 462 kilometer.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Danone Indonesia Raih Gartner Power of the Profession - Supply Chain Awards
- Sumber Air Bersih Warga Merapi Barat Lahat Hilang Akibat Limbah Tambang
- Penyedia Solusi Air Bersih, EcoWater Systems Resmikan Showroom Pertama di Indonesia
- PNM Dukung Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Lingkungan
- Sungai Bengawan Solo Meluap, Empat Kelurahan di Kota Surakarta Tergenang Banjir
- Komitmen untuk Lingkungan Keberlanjutan, Pertamina Meraih Penghargaan PROPER dari KLH