Bakrie Foundation Gelontorkan Beasiswa ke 12 PT
Selasa, 28 Juni 2011 – 08:45 WIB

Bakrie Foundation Gelontorkan Beasiswa ke 12 PT
BCF telah memberikan beasiswa pascasarjana sejak 2010 lalu. Dimulai dari 29 mahasiswa di Institut Pertanian Bogor (IPB), Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. Tahun berikutnya, diberikan beasiswa pada 107 mahasiswa di IPB, ITB, UGM, Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Universitas Udayana (Unud) Denpasar, Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Universita Mulawarman (Unmul) Samarinda, Universitas Cendrawasih (Uncen) Jayapura, Universitas Lampung (Unila) Bandar Lampung, dan Universitas Andalas (Unand) Padang.
Sementara, untuk perguruan tinggi di luar negeri dipilih Nanyang Technological University (NTU) Singapura. Di kampus ini, setiap tahunnya, beasiswa diberikan kepada empat mahasiswa yang terdiri dari dua mahasiswa asal Indonesia dan dua lainnya dari negara-negara anggota ASEAN. Tahun ini, dua mahasiswa terpilih menerima beasiswa di NTU berasal dari Universitas Indonesia dan Universitas Gajah Mada. Sedangkan dua mahasiswa lainnya asal Vietnam dan Thailand. (lum)
JAKARTA - Bakrie Center Foundation (BCF) menggelontorkan beasiswa program pascasarjana bagi 136 mahasiswa dari 12 perguruan tinggi terkemuka di dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025