BAKTI Kominfo Kerja Sama dengan SEACTIV-Lifepod Media
Direktur Utama SEACTIV Willyando Denma mengungkapkan dengan adanya official partnership ini harapannya monetisasi dari layanan akses WiFi BAKTI dapat optimal mendukung program pemerintah.
Dalam hal ini BAKTI Kominfo dan SEACTIV bisa memberikan manfaat yang besar terhadap dunia bisnis periklanan digital serta dengan pemanfaatan juga penggunaan teknologi internet secara gratis atau yang biasa disebut Free kuota bandwidth WiFi secara merata diharapkan dapat memberikan sebuah kontribusi besar sebagai media digital dan media on demand yang dapat dinikmati secara gratis atau bebas kuota.
“Selain berkontribusi dalam hal dunia bisnis periklanan digital tentu pengoptimalan implementasi fitur fintech, yaitu fitur Lending dan PPOB atau yang dimaksud dengan Payment Point Online Banking, yang artinya sebuah sistem pembayaran online yang memanfaatkan fasilitas perbankan. Kami juga menambahkan penerapan kepada masyarakat pelaku ekonomi kreatif melalui Desa 3T (Terluar, Terdepan, Tertinggal) dalam mendukung pemasaran produk," kata Willyando, Kamis (16/2).
Hal ini dilakukan, lanjut Willyando, tentu karena sedang mengalami perubahan besar-besaran dan transformasi digital, terutama dalam market place baru yang borderless, limitless, tidak tergantung pada space dan waktu.
"Diharapkan pokok penting ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi kreatif dalam pendekatan IT di bidang pemasaran. Untuk fitur yang terintegrasi ini baik media dan fintechnya akan kami luncurkan dengan nama INSPIRE, ke depannya semoga wadah yang diciptakan dengan perencanaan yang matang ini bisa menginspirasi masyarakat Indonesia untuk selalu produktif," kata Willyando. (rhs/jpnn)
BAKTI Kominfo menjalankan kerja sama operasional dengan PT Intermedia Net Nusaphala yang menaungi SEACTIV dan Lifepod Media.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Pemkot Tangsel Pasang 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik
- Smartfren Hadirkan Paket Data Unlimited, Harga Mulai Rp 9 Ribu
- Tip Melindungi Keamanan Data Kesehatan Pribadi, Silakan Disimak
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- Eks Anak Buahnya Disikat Polisi terkait Situs Judi, Budi Arie Berkata Begini
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!