Baku Hantam di The Raid, Mad Dog Kolaborasi di Wayang Orang

jpnn.com - JAKARTA - Siapa yang tak kagum, atau bahkan ngeri, melihat aksi Yayan Ruhian di film The Raid. Berperan sebagai Mad Dog, Yayan mampu menunjukkan kemampuan silatnya yang mengundang decak kagum.
Tapi, film action bukan satu-satunya ajang bagi Yayan unjuk gigi. Pria gondrong tersebut ternyata juga bisa berkolaborasi dalam pertunjukan wayang orang. Itulah yang terlihat saat Mad Dog menghadiri pagelaran Maha Karya Wayang Urban: Persembahan Jiwa Indonesia di Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Rabu (10/6).
"Ya, ini kolaborasi silat dengan wayang. Semoga ke depannya ada kolaborasi wayang dengan silat. Karena saya hanya menampilkan silat, tidak sampai ke karakter wayang orang," ungkap Yayan saat ditemui JPNN.com.
Bagi Yayan, kehadirannya dalam pagelaran pimpinan Nanang Hape merupakan hal yang langka. "Kesempatan yang ada sekarang ini. Saya tidak masalah hadir di wayang orang karena saya masih menjadi diri saya sendiri. Saya hadir bersama teman-teman silat lainnya juga," kata Yayan.
Dalam kesempatan itu, Yayan sempat menmpilkan silat dengan senjata berupa stik bisbol dan golok. "Saya bukan guru silat. Tapi, kalau ada yang mau belajar, saya pertama tanya dulu, mau belajar silat seperti apa? Silat bukan soal golok saja. Nanti kalau seperti itu, orang-orang mudah bawa golok kemana saja dengan alasan silat. Tidak seperti itu," ungkap Yayan. (mg3/jpnn)
JAKARTA - Siapa yang tak kagum, atau bahkan ngeri, melihat aksi Yayan Ruhian di film The Raid. Berperan sebagai Mad Dog, Yayan mampu menunjukkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sheila Dara Terlibat, Sore: Istri dari Masa Depan Umumkan Jadwal Tayang
- Unggah Laporan MSF, Angelina Jolie Mengutuk Serangan di Gaza
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?