Baku Tembak di Poso, 3 Tewas

jpnn.com - JAKARTA – Baku tembak terjadi di Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (9/2) pukul 10.00 WIB. Seorang anggota Brimob gugur dan dua orang terduga teroris jaringan Santoso tewas akibat kontak senjata itu.
Karo Penmas Mabes Polri, Brigjen Pol Agus Rianto mengatakan bahwa peristiwa bermula saat dua terduga teroris melintas dari daerah Napu ke Poso dengan mobil kijang bernopol DD 8547 QP. Namun, saat melewati perbatasan terdapat pos jaga, di situlah peristiwa baku tembak terjadi.
“Anggota kami yang sedang melakukan tugas melakukan langkah-langkah pengamanan situasi yang ada di wilayah Poso,” kata Agus di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/2).
Saat kendaraan berhenti, tiba-tiba saja seorang penumpang di sisi kiri sopir mengeluarkan senjata api dan menembakkannya ke arah kepala Brigadir Wahyudi Syaputra. "Anggota kami terkena di dagu,” ujarnya.
Secara responsif, anggota Brimob lainnya lantas memberi tembakan balasan ke arah kendaraan yang ditumpangi dua terduga teroris tersebut.
“Jadi total yang tewas ada 3, 1 Polri dan 2 pelaku,” terangnya.
Agus mengklaim, bahwa masih ada 3 orang terduga teroris yang selamat dari gencatan senjata tersebut. Menurut dia, pihaknya sudah mengamankan ketiganya guna diperiksa lebih dalam.
“Informasinya ada lima tapi yang kena tembak ada dua. Kita juga menemukan satu pucuk senjata api,” tandasnya.
JAKARTA – Baku tembak terjadi di Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (9/2) pukul 10.00 WIB. Seorang anggota Brimob gugur dan dua orang terduga teroris
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP