Balapan Superdramatis di Misano, 2 Kali Ganti Motor, Marquez Terbaik

Di sisi lain, lintasan juga mulai sedikit lebih kering. Hampir seluruh rider kembali mengganti motor, kecuali tiga pembalap di depan.
Saat balapan tersisa 14 lap lagi, Marquez berusaha lebih menekan Lorenzo. Namun apes, usahanya menyalip di trek lurus malah menjadi bumerang. Gagal menyalip Lorenzo, malah disalip Rossi. Posisi? Lorenzo, Rossi dan Marquez ketiga.
Nah, saat duo Yamaha di depan, perseteruan sengit terjadi. Jelas tak ada team order. Rossi selalu menutup, Lorenzo ingin menyusul.
Drama kian seru saat memasuki 10 lap terakhir. Marquez yang masih di posisi ketiga, memutuskan untuk kembali masuk pit stop. Hal ini sempat membuat ia kehilangan posisi dan turun di posisi keempat. Namun, kepercayaan Marquez terlihat dari garang motornya melaju.
Saat balapan tersisa 8 lap, Lorenzo masuk pit. Tunggu, Rossi ternyata bertahan belum masuk dengan kondisi ban mulai pecah-pecah. Sementara trek mulai mengering. Namun akhirnya Rossi masuk di lap berikutnya.
Grrrrrrrrk. Lorenzo tergelincir dari lintasa. Terjatuh, pisah dari motornya, dan terbanting di gravel. Owh. Dia tampak kesal sekali.
Posisi? Marquez sudah di depan, diikuti Bradley Smith dan Loris Baz serta Scott Redding yang bersaing ketat untuk posisi ketiga. Rossi? Di posisi kelima. Posisi ini akhirnya tak berubah sampai bendera finis berkibar. Itu menjadi kemenangan pertama Marquez di Misano sepanjang kariernya di MotoGP. Good job, Baby Alien. (adk/jpnn)
Hasil MotoGP San Marino
SAN MARINO - Juara bertahan MotoGP, Marc Marquez menjadi yang terbaik dalam balapan seri San Marino di Misano, Minggu (13/9) malam. Bradley Smith
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025