Bale Jadi Pemain Terbaik Wales 2014
jpnn.com - CARDIFF - Performa impresif Gareth Bale bersama Real Madrid berbuah penghargaan prestisius. Pemain termahal di dunia itu ditahbiskan sebagai pesepakbola terbaik Wales 2014.
Ini adalah gelar keempat Bale dalam lima musim terakhir. Mantan pemain Tottenham Hotspur itu mengalahkan Mrak Hughes dan John Hartson yang masing-masing membukukan tiga gelar.
Penghargaan itu tak lepas dari penampilan menawan yang ditunjukkan Bale bersama Real Madrid. Musim lalu, pemain berusia 25 tahun itu mampu mempersembahkan Liga Champions, Copa Del Rey dan Piala Super Eropa.
“Ini adalah tahun yang fantastis. Saya pergi ke Madrid untuk memenangkan banyak tropi. Saya cukup beruntung ketika bisa melakukannya,” terang Bale sebagaimana dilansir laman BBC, Selasa (7/10).
Tak hanya itu, mantan penggawa Southampton tersebut juga ditahbiskan sebagai pemain terbaik pilihan fans. Sementara itu, gelar pemain muda terbaik Wales jatuh ke pelukan Ben Davies. (jos/jpnn)
CARDIFF - Performa impresif Gareth Bale bersama Real Madrid berbuah penghargaan prestisius. Pemain termahal di dunia itu ditahbiskan sebagai pesepakbola
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Berapa Poin yang Didapat Timnas Indonesia Jika Mengalahkan Jepang?
- Jorji Tembus Perempat Final Kumamoto Masters 2024
- Timnas Indonesia vs Jepang: Eks Inter Milan Merasa Seperti Bintang Hollywood
- Harry Kane Ungkap Kekecewaan Setelah 9 Pemain Gagal Bela Timnas Inggris
- Martin Bisa jadi Juara Dunia Sebelum Race MotoGP Barcelona
- Lihat Itu Aksi Marselino saat Indonesia Melawan Jepang, Sama-sama Manusia