Bali United vs PSM Makassar: Bernardo Tavares Bicara Rekor Mentereng Serdadu Tridatu

jpnn.com - PSM Makassar akan bertandang ke markas Bali United pada lanjutan Liga 1 musim 2023/24.
Duel Bali United vs PSM dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (11/8/2023).
Pelatih PSM Bernardo Tavares menyadari Bali United merupakan tim kuat.
Sejak 2016, lanjut Tavares, PSM belum pernah sekali pun menang saat bertandang ke markas tim berjuluk Serdadu Tridatu itu.
"Bali United tim yang bagus, sejak 2016 PSM tak pernah menang tandang dari Bali United, sudah tujuh tahun," ucap Tavares di Stadion Kapten I Wayan Dipta, seperti dilansir Antara.
Tavares pun memprediksi duel melawan Bali United akan berjalan sulit.
"Kita lihat saja, terkadang ada kejutan, tetapi sulit main tandang melawan Bali United," sambung pelatih asal Portugal itu.
Lebih lanjut, Tavares menyebut salah satu faktor yang membuat Bali United lebih unggul, salah satunya fasilitas yang bagus dan anggaran mumpuni.
PSM Makassar akan bertandang ke markas Bali United pada lanjutan Liga 1 musim 2023/24.
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- Pukul PSS Sleman, Dewa United Pangkas Jarak dengan Persib
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Pantang Tersandung
- Dramatis! 5 Gol Mewarnai Semen Padang Vs PSIS Semarang, Cek Klasemen
- Persib vs Bali United: Pengakuan Marc Klok soal Serdadu Tridatu
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Bidik Poin Penuh