Bali Zoo Mulai Bangkit di Tengah Pandemi COVID-19
Sementara itu, Pengelola Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, mencatat terjadi pertumbuhan jumlah penumpang yang keluar masuk Pulau Bali melalui bandara tersebut selama November jika dibandingkan dengan catatan di bulan-bulan sebelumnya tahun 2020.
Pada November, sebanyak 3.898 pesawat udara dan 351.585 orang penumpang tercatat keluar masuk Pulau Bali melalui Bandara Ngurah Rai.
Jika dibandingkan dengan catatan di Oktober 2020, terdapat pertumbuhan sebesar 27,5 persen dan 51,8 persen masing-masing untuk pergerakan pesawat udara dan penumpang.
GM PT Angkasa Pura (API) I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Herry AY Sikado sebelumnya mengatakan selama enam bulan ke belakang, statistik pesawat dan penumpang terus bertumbuh.
Sedangkan pada November merupakan yang tertinggi dari tiga bulan terakhir.
“ Jika ditarik ke belakang lagi, dari bulan Juni hingga November 2020 kami mencatat selalu terdapat pertumbuhan statistik yang cukup signifikan," jelasnya.
" Dari bulan ke bulan selalu bertumbuh. Selama enam bulan terakhir, rata-rata pertumbuhan untuk pesawat udara adalah 56,1 persen sedangkan untuk penumpang rata-rata tumbuh 101,4 persen. Cukup menggembirakan," katanya.(antara/jpnn)
Geliat pertumbuhan pengunjung Bali Zoo mulai meningkat beberapa bulan belakangan ini.
Redaktur & Reporter : Fany
- Aplikasi Pemesanan AirAsia jadi yang Terbaik versi World Travel Tech Awards 2024
- La Nina Picu Cuaca Ekstrem Menjelang Nataru, Wisatawan Diminta Waspada
- Ketua DPRD Apresiasi Rute Baru Transjakarta 'Monas Explorer'
- Speedboat Tenggelam di Labuan Bajo, 28 Penumpang Dievakuasi Tim SAR
- UMKM Binaan Pertamina jadi Daya Tarik Wisatawan di Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024
- Riset Sebut Wisatawan Makin Peduli Isu Ramah Lingkungan