Baliho AMIN Dirusak, Anies: Jangan Dibalas, Insyaallah Kita Terbaik

Bacapres yang diusung NasDem, PKS, dan PKB itu meminta semua pendukungnya untuk fokus pada tugas dan kerja pemenangan. Tidak terprovokasi oleh pihak-pihak lain.
Apalagi, Kabupaten Bandung Barat merupakan daerah yang kondisi pendidikannya perlu ditangani secara serius.
"47 persen penduduknya lulusan SD, kita ingin penduduk Kabupaten Bandung Barat ini menjadi terdidik," tutur Anies.
Selain pendidikan, lanjut Anies, angka kemiskinan jhga masih menjadi masalah serius di Kabupaten Bandung Barat.
"Kondisi ini mau dilanjutkan atau dilakukan perubahan? Harga beras yang semakin mahal mau dilanjutkan atau dilakuka perubahan? Anak-anak kita yang pendidikannya rendah mau dilanjutkan atau dilakukan perubahan? Jika kita mau berubah, insyaallah kita bisa menang besar di Kabupaten Bandung Barat," kata Anies. (jpnn)
Kampanye Anies Baswedan mendapat banyak gangguan, mulai dari pengrusakan baliho pasangan Amin hingga pemasangan baliho bacapres lain di lokasi acara
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Instruksi Gubernur Jabar, Satpol PP Kota Bandung Tertibkan Baliho Idulfitri
- Bocah Tenggelam saat Berwisata di Waduk Saguling, Begini Kejadiannya
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Sejalan Dengan Presiden, Polda Riau Dukung Pemkot Pekanbaru Tertibkan Baliho