Baliho Anggota DPD RI Andi Nirwana Sebbu Diturunkan Satpol PP Bombana, ART: Pemda Jangan Semena-mena
jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPD RI Abdul Rachman Thaha (ART) meminta aparat pemerintah Kabupaten Bombana yang dipimpin Pj Bupati Burhanuddin jangan semena-mena menurunkan baliho senator Andi Nirwana Sebbu.
Sejumlah baliho Anggota DPD RI Dapil Sultra Andi Nirwana Sebbu diturunkan oleh anggota Satpol PP Bombana pada Kamis-Jumat 17-18 November 2022, dengan dalih penegakan Perda 8/2017 tentang Penyelenggaraan Ketertiban, Kebersihan, dan Keindahan (K3) serta menjalankan instruksi Penjabat Bupati Bombana.
"Saya sangat miris dan prihatin terhadap sikap dan tingkah laku pejabat yang ada di daerah Kabupaten Bombana dengan adanya penurunan baliho anggota DPD RI Dapil Sultra, Saudari Andi Nirwana Sebbu," kata Rachman Thaha kepada JPNN.com, Senin (21/11)
Terlebih lagi, berdasarkan informasi dari Andi, pemasangan baliho tersebut tak melanggar ketentuan Perda Bombana Nomor 8/2017, karena tidak mengotori, tidak mengganggu, dan tidak merusak fasilitas umum.
Konon baliho tersebut dipasang di seluruh kabupaten/kota di Sultra, termasuk di Bombana menggunakan papan-papan reklame yang bersifat permanen dengan konstruksi tetap yang sudah ada bertahun-tahun.
Selain itu, dalam memasang baliho tersebut Andi selaku anggota DPD RI menunjuk pihak ketiga sesuai kontrak dan dibayar menggunakan uang negara dan itu bukan reklame komersial sesuai Peraturan Bupati Bombana Nomor 13/2012.
Rachman Thaha memahami protes yang dilayangkan Andi Nirwana selaku pejabat negara mewakili Sultra di DPD RI atas pencopotan baliho bertuliskan "Sukseskan Pengukuhan Ikatan Alumni UNHAS Kabupaten Bombana Tahun 2022 dan Selamat Hari Pahlawan" itu.
"Dia alumni, apa salahnya sehingga balihonya sampai diturunkan? Apakah dianggap gratis? Atau ada konflik kepentingan dalam ranah politik di Bombana," tutur pria yang beken disapa dengan inisial ART itu.
Abdul Rachman Thaha (ART) bereaksi setelah baliho Anggota DPD RI Andi Nirwana Sebbu diturunkan Satpol PP Bombana, Sultra, padahal sudah bayar.
- 5 Arahan Sekda Herman untuk Penyelesaian Honorer Satpol PP, Fadlun: Ada Kemajuan
- Senator Filep Soroti Insiden 40 Siswa Keracunan Seusai Makan Bergizi Gratis, Simak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Diperpanjang, Honorer Bakal Diangkat Bertahap, Tinggal Dibuatkan SK Saja
- Senator Dedi Batubara Bersama Tim K3 Unsur DPD RI Bertemu Sultan, Berikut Agendanya
- 69% Honorer Satpol PP Belum Dapat Formasi PNS dan PPPK, Pantesan Demo Besok
- Besok, R2 dan R3 Kepung Kantor Gubernur, Honorer Satpol PP Minta Diangkat PNS