Balihonya Hilang di Beberapa Lokasi, Hillary Lasut Buka Suara
jpnn.com, MANADO - Calon Legislatif (caleg) Hillary Brigitta Lasut (HBL) sempat mempermasalahkan balihonya dan Partai Demokrat yang hilang secara misterius di beberapa lokasi di Manado, Sulawesi Utara.
Hilangnya baliho Hillary, sempat viral setelah beredar video sejumlah oknum satpol PP sedang mencabut baliho pada malam hari.
Hillary pun ikut mengunggah video berjudul 'Baliho HBL dan Demokrat Sering Hilang, Ternyata Karena Ini' melalui akun @hillarybrigitta di Instagram baru-baru ini.
Menanggapi hal tersebut, Hillary mengaku hanya tersenyum. Menurut dia, pencopotan baliho itu seharusnya adil dan merata.
"Kalau memang dilarang, tim yang mencopot baliho saya seharusnya juga menurunkan yang lainnya," ujar Hillary, dalam keterangannya, Jumat (13/10).
Sebagai politikus yang aktif menyuarakan aspirasi masyarakat Sulawesi Utara, dia merasa prihatin dengan kejadian tersebut.
"Ternyata yang dengan bangga menyatakan Sulawesi utara satu warna menghilangkan warna lain dengan cara tidak adil," tuturnya.
Dia lantas meminta masyarakat dan para sukarelawan yang sudah melapor mengenai hal tersebut untuk tetap tenang.
Hillary Brigitta Lasut (HBL) buka suara terkait hilangnya baliho dirinya dan Partai Demokrat di sejumlah titik.
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Baliho & Spanduk Dirusak, Dukungan ke Paslon AMAn Justru Kian Banyak
- Gandeng Satpol PP, Bea Cukai Gelar Operasi Pasar Gempur Rokok Ilegal di Konawe
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP
- Menyisir Wilayah Konawe, Bea Cukai Kendari Amankan Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal