Balikkan Keadaan, Munchen Menang Bukan karena Taktik

jpnn.com - PELATIH Bayern Munich Pep Guardiola mengungkapkan keberhasilan timnya membalikkan keadaan dan menang atas Juventus adalah buah dari semangat para pemainnya, bukan karena taktik.
Juara bertahan Bundesliga itu harus tertinggal 0-2 di babak pertama dan harus menunggu gol Robert Lewandowski dan Thomas Muller untuk memaksa pertandingan masuk ke babak tambahan. Pada extra time itu, Munich sanggup menambah dua gol yang mengunci kemenangan lewat sepakan Thiago Alcantara dan Kingsley Coman.
"Kami bisa mengejar karena semangat para pemain, bukan karena taktik," ujar Guardiola seperti dilansir dari laman ESPNFC.
"Saat anda tertinggal 2-1 di Allianz Arena, anda akan merasakan tekanan. Itu berat. Franck Ribery dan Kingsley Coman melakukannya dengan baik, dan Douglas Costa sanggup menggiring dan melakukan umpan silang, dia pemain yang penting."
"Inilah sepakbola, satu menit orang-orang bilang anda menaklukkan dunia, namun selanjutnya yang terjadi adalah bencana. Kami tetap menegakkan kepala dan di menit 69 saya pikir kami melakukannya.”(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?