Balita Bermain di Air Selutut, Lalu Menghilang setelah Hujan Datang

jpnn.com - Seorang balita bernama Mutiara hilang di pintu air Dam Meranti, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru, Riau, pada Kamis (1/9) sekitar pukul 14.30 WIB.
Bocah yang baru berusia tiga tahun itu hanyut saat bermain-main air.
Awalnya Mutiara bermain di air yang masih setinggi lutut bocah malang itu. Namun, hujan turun dan air langsung meluap.
“Saat air meluap, korban ikut terbawa arus,” kata Kepala Basarnas Pekanbaru I Nyoman Sidakarya .
Warga yang bertempat tinggal di Kelurahan Kampung Baru pun berupaya mencari Mutiara. Namun, sampai saat ini upaya mereka belum membuahkan hasil.
Basarnas Pekanbaru yang menerima kabar soal hilangnya Mutiara langsung mengerahkan enam orang petugas penyelamat (rescuer) untuk mencari balita malang itu.
“Mari doakan agar operasi ini berjalan lancar. Semoga korban segera ditemukan,” kata Nyoman.(mcr36/jpnn)
Mutiara yang baru berusia tiga tahun sedang bermain-main air di Dam Meranti saat tiba-tiba air meluap setelah hujan.
Redaktur : Antoni
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Wali Kota Pekanbaru Soroti Praktik Pengelolaan Sampah Tak Sesuai Aturan, Badan Usaha Besar Terlibat