Balotelli Bikin Kesal Prandelli
Rabu, 10 Oktober 2012 – 10:17 WIB
Dia ingin memberikan kesempatan kepada para pemain muda seperti Mattia Destro, 21, Stephan El Shaarawy, 19, dan juga Marco Verrati, 19. "Yang muda harus diberi kesempatan. Saya sudah tahu kualitas Cassano. Hal yang sama juga untuk (Antonio) Di Natale," lanjutnya.
Lalu, mengapa Prandelli tetap memanggil striker Bologna Alberto Gilardino yang berusia 30 tahun" "Alberto sudah tahu peran apa dia dalam tim ini sekarang. Dia adalah striker keempat atau lebih. Bila saya panggil Cassano, maka dia harus jadi pemain utama," katanya.
Tanpa Cassano dan Balotelli yang bertingkah, Prandelli harus berpikir keras untuk mencari solusi siapa starter di lini depan. Sepertinya Pablo Osvaldo akan kembali menjadi target man dan kemungkinan ditemani Destro, Sebastian Giovinco, atau El Shaarawy.
Pada awal musim ini di Serie A, El Shaarawy menjadi pemain muda paling bersinar. "Saya fokus pada tim ini, tanpa harus menyebut pemain secara personal. Saya sudah bicara dengan (Vicente) Del Bosque tentang rahasia timnya, yakni mengubah 50 persen pemain," terang Prandelli. (ham)
MILAN - Habis sudah kesabaran Cesare Prandelli kepada Mario Balotelli. Selama ini pelatih timnas Italia itu selalu berusaha memahami ulah pemain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol
- Ini Makna Logo Baru MotoGP