Balotelli Segera Lepas Lensa Kontak
Senin, 03 September 2012 – 10:47 WIB

Balotelli Segera Lepas Lensa Kontak
TIDAK banyak yang tahu apabila Mario Balotelli memakai lensa kontak dalam setiap aksinya di lapangan hijau. Tapi, seiring waktu, striker bengal Manchester City dan timnas Italia itu tidak lagi nyaman mengenakannya, bahkan tidak lagi bisa bergantung dengan alat bantu pengelihatannya tersebut. "Mario (Balotelli) tidak bisa lagi mengenakan lensa kontak dan hanya operasi yang bisa mengobati penglihatannya. Dia baik-baik saja sekarang, tapi masalah bisa datang kapan saja," kata Mancini seperti dilansir The Sun.
Itulah sebabnya, Balotelli akan menjalani operasi laser untuk mengobati penglihatannya. JIka tidak ada aral, operasi bakal dilakukan di kediamannya di Brescia, Italia, Selasa besok waktu setempat (5/8). Balotelli awalnya merencanakan operasi seusai Euro 2012, tapi ditunda karena dia juga butuh liburan.
Baca Juga:
Pelatih City Roberto Mancini membenarkan operasi yang akan dilakukan Balotelli. Sekalipun memasukkan nama Balotelli dalam daftar line up City kontra QPR kemarin, Mancini memilih tidak menurunkan striker 22 tahun tersebut.
Baca Juga:
TIDAK banyak yang tahu apabila Mario Balotelli memakai lensa kontak dalam setiap aksinya di lapangan hijau. Tapi, seiring waktu, striker bengal Manchester
BERITA TERKAIT
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United
- Persib Vs Bali United 0-1 di Babak Pertama, Beckham Lolos dari Kartu Merah
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI