Bambang Pacul jadi Ketua Komisi III DPR, Ganjar Merespons Begini
jpnn.com, CILACAP - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan ucapan selamat kepada politikus PDI Perjuangan Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul.
Hal itu setelah Bambang Pacul ditunjuk Fraksi PDI Perjuangan menjadi ketua Komisi III DPR menggantikan Herman Hery.
"Selamat untuk Mas Bambang Pacul menjadi ketua Komisi III (DPR),” kata Ganjar di sela-sela melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (18/11).
Ganjar pun menyampaikan harapannya kepada Bambang Pacul yang akan memimpin Komisi III DPR.
“Mudah-mudahan (Bambang Pacul) bisa memberikan reformasi kepada bidang yang ada di sana,” ujar politikus PDI Perjuangan itu.
Ganjar berharap Bambang Pacul bisa memberikan reformasi di Komisi III DPR RI yang membidangi hukum, hak asasi manusia, dan keamanan.
"Bidang yang ada di sana (Komisi III DPR) itu soal penegakan hukum, soal seluruh 'terminal justice' sistem itu ada di sana. Mudah-mudahan amanah,” ujarnya.
Saat ditanya awak media mengenai kemampuan Bambang Pacul memimpin Komisi III DPR RI, Ganjar menegaskan bahwa yang bersangkutan memiliki pengalaman yang luar biasa di bidang ini.
Ganjar Pranowo merespons penunjukan Bambang Pacul menjadi ketua Komisi III DPR menggantikan Herman Hery.
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran