Bambang Pamungkas Pensiun, Gubernur Anies Siapkan Rencana Khusus
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan kata sambutan pada farewell party Bambang Pamungkas alias Bepe usai laga Persija kontra Persebaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (17/12). Anies mengatakan, meski Bepe memutuskan pensiun namun kiprahnya sebagai pemain Persija akan terus melegenda.
“Legendanya tidak akan berhenti. Dua puluh tahun Bambang Pamungkas menjadi legenda di lapangan hijau,” ujar Anies.
Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu menjelaskan, Bepe telah menjadi inspirasi bagi anak-anak. Bepe, tutur Anies, juga mengajarkan pentingnya sportivitas.
Karena itu Anies menyebut Bepe bukan hanya milik Persija. “Persija, The Jak, Indonesia tidak akan pernah lupa perannya di lapangan hijau. Kita semua yang di sini menjadi saksi,” tutur mantan rektor Universitas Paramadina itu.
Anies juga mengaku sudah menyiapkan penghormatan khusus untuk Bepe. Gubernur ke-17 DKI Jakarta itu akan mengundang Bepe pada peresmian Jakarta International Stadium.
“Nanti pada saat stadion diresmikan, kita akan undang Bepe untuk hadir dan menendang bola pertama pada saat itu,” ujarnya di hadapan puluhan ribu Jakmania.(dkk/jpnn)
Gubernur DKI Anies Baswedan menyebut Bambang Pamungkas alias Bepe merupakan legenda yang bukan hanya milik Persija, tetapi juga Indonesia.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano