Bambang Widjanarko: Jangan Benturkan Kebijakan Presiden Prabowo dengan Jokowi

Bambang Widjanarko: Jangan Benturkan Kebijakan Presiden Prabowo dengan Jokowi
Bambang Widjanarko Setio (kanan). Foto: source for JPNN

Di sisi lain, Bambang menegaskan Indonesia sedang mempertegas posisi strategis di kancah internasional dan regional.

"Eksistensi pemerintahan Presiden Prabowo mendapatkan atensi dari berbagai negara dan sangat apresiasi terhadap kepemimpinan Presiden Prabowo," ujarnya.

Karena itu, Bambang berharap dalam konteks pembangunan nasional, evaluasi terhadap Proyek Strategis Nasional juga menjadi langkah penting pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Dengan melakukan evaluasi menyeluruh, kata Bambang, pemerintahan Prabowo menunjukkan keberpihakannya pada kepentingan rakyat, bukan sekadar mengejar target pembangunan.

"Presiden Prabowo Subianto sedang bekerja keras untuk rakyat dan bangsa Indonesia demi terwujudnya kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. Jangan sampai jika ada perbedaan malah menjerumuskan kehidupan rakyat Indonesia," tutur Bambang. (*/jpnn)

Menurut Bambang, Prabowo dengan Jokowi adalah dua negarawan yang menjadi perhatian publik internasional.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News